Sosialisasi Penyusunan Rencana Detail Tata Ruang (RDTR) Kawasan Perkotaan Sumpiuh
Dilihat : 665 Kali, Updated: Senin, 25 Maret 2024
Kamis, 21 Maret 2024 Dinperkim Kabupaten Banyumas melaksanakan kegiatan Sosialisasi Penyusunan Rencana Detail Tata Ruang (RDTR) Kawasan Perkotaan Sumpiuh di Pendopo Surya Kusuma Yuda Kecamatan Sumpiuh. Acara ini merupakan tahap awal dalam penyusunan RDTR Kawasan Perkotaan Sumpiuh. Dengan dilaksanakannya sosialisasi awal ini, diharapkan penyusunan RDTR Kawasan Perkotaan Sumpiuh dapat terlaksana dengan baik dan dapat mengoptimalisasikan zonasi dalam pemanfaatan penataan ruang di wilayah Sumpiuh.